
● online
SMAIQU Al-Bahjah Sukses Laksanakan Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS)
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon –PKKS merupakan proses evaluasi yang dilakukan oleh pengawas sekolah yang tak lepas dari koordinasi dengan dinas pendidikan. Selain melakukan evaluasi, PPKS juga menjadi momentun untuk meningkatkan kapabilitas kepala sekolah dalam menjalankan roda profesionalismenya. PKKS ini dilaksanakan pada hari Rabu, 20 Sya’ban 1446 H atau 19 Februari 2025 M pada pukul 07.00 WIB hingga pukul 12.00 WIB, bertempat di Gedung Aula SDIQu Banat. PKKS ini dievaluasi oleh 2 asesor bernama Bapak Djaja Atidja, S. Pd., M. Pd. dan Ibu Susilawati, S, Pd., M. Pd.
PKKS tak sekadar menjadi alat ukur kerja, tetapi juga menjadi sarana refleksi serta mengokohkan kualitas kepemimpinan kepala sekolah dalam mengelola satuan pendidikan. Hal ini disampaikan pula oleh Ustaz Ilham Nurhidayah, S. Pd. selaku kepala sekolah SMAIQu Al-Bahjah Pusat, bahwa PKKS tak hanya penilaian kepala sekolah saja, melainkan penilaian sekolah yang di dalamnya menyertai semua elemen, termasuk guru-guru.
Kemudian, Ustaz Muhammad Rifki Fajar Islami, M. Pd. selaku perwakilan dari Divisi Formal Al-Bahjah Pusat menyampaikan terima kasih kepada Ibu Susilawati, S. Pd., M. Pd. selaku pengawas sekolah SMAIQu Al-Bahjah Pusat yang telah menyempatkan waktunya untuk dapat hadir dalam PKKS ini, bahwa para santri di Al-Bahjah ini senantiasa menjunjung tinggi akhlak mulia, tak sekadar ranah kognitif saja, sebuah harapan kami para santri ketika lulus nanti, menjadi santri yang berakhlak mulia, pungkasnya dalam sambutan.
Selain itu, Ibu Susilawati, S. Pd., M. Pd. menyampaikan banyak hal dalam sambutannya, beliau berharap SMAIQu AL-Bahjah Pusat menjadi barometer di negeri ini. Sebab, sisi moral atau akhlak mulia yang menjadi keunggulan sekaligus karakter peserta didik, yang mana hal tersebut dibentuk siang dan malam di bawah naungan guru mulia Buya Yahya.
PKKS terdapat beberapa agenda, salah satunya presentasi yang dilakukan oleh kepala sekolah terkait semua kegiatan atau aktivitas yang ada di SMAQu Al-Bahjah Pusat. Dalam sesi pertama kepala sekolah menayangkan sebuah kalimat yang begitu indah dan menarik hati, bahkan menarik jiwa. Bahwa, kalimat tersebut merupakan ungkapan Guru Mulia Buya Yahya yang berbunyi,
“Barang siapa yang berjuang di sini karena Allah, maka insya Allah akan bernilai ibadah.”
Selanjutnya, menayangkan visi misi sekolah, rekapitulasi pendidikan, dan data pejuang yang ada di SMAIQu Al-Bahjah Pusat. Kemudian, data peserta didik yang terus berkembang dari tahun ke tahun. Namun, selain menargetkan jumlah peserta didik yang progresif, kepala sekolah memiliki harapan ke depan akan ada penambahan bangunan.
Tak lepas dari pada itu, menanyangkan ihwal kalender pendidikan 2024-2025, bahwa di SMAIQu Al-Bahjah Pusat ini menggunakan kurikulum merdeka, kegiatan tahfidz dengan metode tashili, mutqin 5 juz, dan juga capaian gemilang yang membanggakan pada tahun ini santri banat sudah ada yang mengkhatamkan Al-Qur’an 30 juz bil ghoib. Selain itu, dipresentasikan kegiatan-kegiatan yang berpusat pada peserta didik, seperti anti bullying, Market Day, Study Tour, ekstrakurikuler, PORAK, MPLS/taammah, dan lainnya.
Kemudian, kepala sekolah juga memiliki harapan sekolah memiliki relasi yang luas, seperti yang sedang terjalin dengan Universitas Pertahanan memiliki kerja sama dengan SMAIQu AL-Bahjah. Di samping itu, ada juga kegiatan yang berfokus pada pengembangan diri. Seperti Univ Day, LDKS, sertijab OSIS, dan lainnya. Kepala sekolah juga memiliki rencana prioritas terkait sistem digitatlisasi, tak hanya pada ranah keuangan saja melainkan semua aspek, termasuk kurikulum.
Lebih lanjut, SMAIQu Al-Bahjah Pusat harus menjadi sekolah adiwiyata. Sebab, sekolah adiwiyata merupakan manifestasi keimanan kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala, ihwal kelestarian alam, bumi tempat kita hidup, sarana dan prasarana, lalu pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) yang harus semakin diperbanyak.
Beliau menambahkan, sekolah juga harus banyak kerja sama dengan banyak perguruan tinggi seperti Universitas Al-Ahgaff, IPB, UIN SSC, Unswagati, Telkom University, UNISSULA, UIN Malang, dan lain-lain. Harapannya lulusan SMAIQu Al-Bahjah Pusat dapat diterima banyak di PTN maupun PTS ternama di Indonesia.
Pada sesi akhir, Ibu Susilawati, S. Pd., M. Pd. mewawancarai beberapa peserta didik (santri) yang ikut hadir atas permintaan dari sekolah, baik banin maupun banat yang terdiri dari kelas X, XI, dan XII. Dalam sesi wawancara, para peserta didik (santri) ditanya banyak hal terkait peraturan dan pelayanan sekolah, sikap para guru dalam mengajar dan mendidik, dan lain sebagainya. Lantas, para peserta didik (santri) menjawab pertanyaan yang diberikan dari Ibu Susilawati, S. Pd., M. Pd dengan penuh adab yang termanifestasi dari penyampaiannya.
Penuh rasa syukur yang begitu mendalam, kegiatan PKKS telah dilaksanakan dengan baik, dari setiap rangkaian acara demi acara. Menjadi sebuah harapan yang begitu besar, SMAIQu Al-Bahjah Pusat dapat menjadi sekolah suri teladan (percontohan) bagi sekolah lain, demi terciptanya peradaban yang mengedepankan akhlak mulia, sebagaimana pendidikan yang dipelopori oleh Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi Wassalam.
Penulis: Dhen Sigit Prayogo
Penyunting: Idan Sahid
Tulisan website Pustaka Al-Bahjah merupakan platform bacaan yang ditulis oleh masyarakat umum sebagai media literasi. Submit tulisanmu dengan cara ini.
Tags: Al-Bahjah, Buya Yahya, Divisi Formal, PPKS, SDIQU, sekolah, SMAIQu, SMPIQU, TAFAQQUH
SMAIQU Al-Bahjah Sukses Laksanakan Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS)
Penerbit: Pustaka Al-Bahjah Penulis: Maulid Johansyah, M.Pd. Tebal buku: xi+138 Buku saku Kosa Kata (Almufrodat) Sehari-Hari ini merupakan pelengkap untuk buku Pengantar Belajar Bahasa Arab yang menjelaskan secara singkat tentang qoidah-qoidah dasar. Kosa kata (Almufrodat) disebutkan oleh para pakar bahasa sebagai salah satu unsur dalam belajar bahasa Arab selain qoidah. Tanpanya bagaimana mungkin seseorang dapat… selengkapnya
Rp 23.000 Rp 29.900Buku “Hadist Jibril” karya Buya Yahya ini berisi penjabaran ringkas dari satu hadist Nabi Muhammad Saw yang masyhur dengan sebutan Hadist Jibril. Karena dalam hadist tersebut terjadi dialog antara Baginda Nabi Muhammad dengan Malaikat Jibril. Dalam dialog khusus tersebut Nabi Muhammad Saw telah mengajarkan kepada kita tentang tiga pilar agama yang jika ada salah satu… selengkapnya
Rp 56.000Buku Indahnya Memahami Perbedaan Para Ulama (IMPPU) Karya Buya Yahya menjelaskan perbedaan keyakinan aqidah dan perbedaan pelaksanaan amalan ibadah-ibadah dalam Islam. Buku ini menghadirkan perbedaan tersebut berdasarkan sudut pandang para ulama secara komparatif. Sehingga segala bentuk perbedaan dan perdebatan yang kerap muncul di masyarakat dapat menjadi salah satu nuansa perbedaan yang harmonis, sehingga ekses negatif… selengkapnya
Rp 89.000Buku Fiqih Thaharah (Bersuci) karya Buya Yahya ini disusun berdasarkan berbagai kitab-kitab yang terpercaya dengan tetap memperhatikan sumber utamanya, yakni al-Qur’an dan Hadits. Buku ini sangat cocok dibaca bagi setiap pemula yang tahu dan belajar lebih banyak ilmu fiqih khususnya tentang thaharah. Sebab, risalah karya Buya Yahya ini sengaja dihadirkan dengan susunan seringkas-ringkasnya. Buku Fiqih… selengkapnya
Rp 60.000Buku Pengantar Bahasa Arab Para ahli bahasa menyebutkan bahwa maharoh/kemampuan berbahasa ada empat, yaitu (istima’, kalam, qiroah, dan kitabah). Keempatnya harus dipelajari secara berurutan. Maharoh kalam adalah kemampuan berbicara (speaking) untuk berkomunikasi dengan orang lain dengan menggunakan bahasa yang baik dan benar. Buku ini adalah pengantar bagi yang ingin belajar maharom kalam dari tingkat dasar…. selengkapnya
Rp 29.000 Rp 38.000Buku “Dzikir Harian” yang ditulis oleh Buya Yahya adalah dzikir-dzikir yang dapat diamalkan dalam kehidupan sehari-hari. Dzikir-dzikir yang dihadirkan merupakan dzikir yang dianjurkan dan diamalkan oleh Nabi Muhammad Saw serta para sahabatnya. Dimulai dari tasbih, tahmid, takbir, beserta doa-doanya. Dzikir sebagai upaya senantiasa mengingat dan mendekatkan diri kepada Allah Swt, dzikir harus diamalkan secara konsisten… selengkapnya
Rp 25.000 Rp 27.000FIQIH PRAKTIS SHALAT BERJAMAAH KARYA BUYA YAHYA Buku ini membahas tentang pentingnya dan tata cara melaksanakan shalat berjamaah, yaitu shalat yang dilakukan bersama-sama oleh sekelompok Muslim. Dalam buku ini, Buya Yahya mengupas secara mendalam mengenai tatacara shalat berjamaah. Mulai dari persiapan hingga pelaksanaannya. Buya Yahya membahas tentang adab-adab dan tata tertib dalam shalat berjamaah, seperti… selengkapnya
Rp 65.000Terkadang seorang pelajar bahasa arab akan mendapati sedikit kesulitan dalam mempelajari qoidah ‘adad ma’dud karena pembahasan tersebut tidak terlalu detail ketika disebutkan di sebagian kitab-kitab nahwu khususnya kitab nahwu klasik. Maka kami kumpulkan catatan kecil ini dengan harapan dapat memudahkan para pelajar pemula yang ingin menguasai dasar-dasar qoidah ‘adad ma’dud. Ukuran: 16 cm x 24… selengkapnya
Rp 29.000 Rp 37.700Sebentar lagi kita akan menyambut hari nan fitri, hari penuh keberkahan dan kebahagiaan. Untuk sampai pada hakikat fitri pada hari... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon –Pertanyaan ini dapat muncul di kalangan umat Islam, yakni tentang bagaimana Allah Subhanallahu wa Ta’ala menghukum hambanya.... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon –Islam memiliki banyak peristiwa penting yang berperan dalam perkembangan agama, salah satunya peristiwa Isra’ Mi’raj. Pada malam... selengkapnya
Sebentar lagi umat islam di Indonesia melaksanakan ibadah Qurban. Tapi sayang masih banyak hewan qurban yg di potong tidak sesuai... selengkapnya
اِنَّ اللّٰهَ لَا يُغَيِّرُ مَا بِقَوْمٍ حَتّٰى يُغَيِّرُوْا مَا بِاَنْفُسِهِمْۗ وَاِذَآ اَرَادَ اللّٰهُ بِقَوْمٍ سُوْۤءًا فَلَا مَرَدَّ لَهٗ ۚوَمَا لَهُمْ... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon –Hubungan yang sehat dalam pernikahan adalah ketika pasangan saling mendukung, menghargai, dan memahami satu sama lain serta... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon – Kita semua tentu berharap agar kelak di akhir hayat kita meninggal dalam keadaan yang baik (khusnul... selengkapnya
Stasiun Tak ada pelukan Juga cium pipi Tanda perpisahan Hanya kepal tangan bersentuh Dengan tatap mata luruh :... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon – Saat ini kita telah memasuki bulan Dzulqa’dah. Bulan Dzulqa’dah yang merupakan bulan ke-11 dalam kalender Islam... selengkapnya
Berikut kami hadirkan teks khutbah Iduladha 1445 H/2024 M. Silakan mendownload dan menyebarkannya melalui tautan yang ada di bawah... selengkapnya
Saat ini belum tersedia komentar.