
● online
Resensi Buku Silsilah Fiqih Praktis Cerdas Memahami Darah Wanita karya Buya Yahya
Identitas Buku
- Judul: Silsilah Fiqih Praktis-Cerdas Memahami Darah Wanita
- Penulis: Buya Yahya
- Penerbit: Pustaka Al-Bahjah
- Halaman: 177
Buku Silsilah Fiqih Praktis Cerdas Memahami Darah Wanita karya Buya Yahya membahas tentang permasalahan haid, istihadhah, dan nifas. Permasalahan ini sangat penting untuk dipelajari setiap kalangan, baik perempuan maupun laki-laki. Karena permasalahan ini sangat erat hubungannya dengan bermacam-macam ibadah, seperti shalat, puasa, thawaf, dan lain-lain.
Buku ini memiliki tampilan yang menarik karena dicetak secara full warna dengan nuansa yang identik dengan kaum Muslimah. Isinya pun lengkap, Buya Yahya sebagai penulis memberikan solusi terhadap berbagai permasalahan yang sering dihadapi Muslimah. Seperti bagaimana membedakan antara haid dan istihadhah, menghitung siklus haid yang tidak teratur, macam-macam istihadhah, menghitung darah nifas, permasalahan di seputar nifas, dan lainnya. Jadi kita sebagai wanita bisa membayangkan sendiri jika menemukan masalah yang sama maka cara penyelesaiannya dapat merujuk ke isi yang ada di buku ini.
Sudah barang tentu Buya Yahya menghadirkan solusi atau cara yang mudah dalam menghitung haid dan nifas, cara menghukumi haid dan nifas, dan lain sebagainya. Namun, Buya Yahya juga menuliskan cara kedua atau cara yang sulit dan teliti. Tentunya cara kedua ini diambil dari para ulama lengkap dengan difinisi, contoh, dan cara menghukuminya. Oleh karenanya buku ini tidak hanya praktis dan mudah dipahami sebagaimana judulnya, tetapi juga dapat menjadi rujukan belajar yang lengkap tentang darah wanita.
Dengan membaca buku ini, wawasan pembaca dapat bertambah. Sebab, mempelajari darah wanita ini adalah suatu kewajiban, baik bagi wanita maupun pria, suami untuk mengajari istrinya, para orang tua terhadap putrinya, atau siapa pun yang mempunyai tanggung jawab atas kaum wanita dalam sebuah keluarga atau lembaga.
Oleh karenanya, buku ini menjadi rekomendasikan untuk dimiliki bagi Anda yang ingin mempelajari permasalahan seputar darah wanita, baik permasalahan yang berkaitan darah haid, istihadhah, dan nifas. Semuanya permasalahan tersebut dikupas lengkap dalam buku ini. Buku tersebut dapat pembaca miliki dengan mengunjungi link berikut ini Silsilah Fiqih Praktis Cerdas Memahami Darah Wanita karya Buya Yahya.
Penulis: Assyfa
Penyunting: Idan Sahid
Tulisan website Pustaka Al-Bahjah merupakan platform bacaan yang ditulis oleh masyarakat umum sebagai media literasi. Submit tulisanmu dengan cara ini.
Tags: buku, Buya Yahya, cerdas memahami darah wanita, Resensi, resensi buku, resensi buku buya yahya
Resensi Buku Silsilah Fiqih Praktis Cerdas Memahami Darah Wanita karya Buya Yahya
Buku “Sam’iyyat” karya Buya Yahya penting untuk kita memiliki sebagai buku pegangan dalam memiliki keyakinan yang benar. Dengan keyakinan yang benar maka kualitas keimanan seseorang akan semakin kuat. Mengimani sesuatu yang ghaib berdasarkan yang kita dengar tanpa melibatkan akal di dalamnya memerlukan upaya yang pelik. Namun dengan bahasa yang lugas, sederhana, dan dilengkapi dengan cara… selengkapnya
Rp 59.000 Rp 69.000Buku Buya Yahya yang berjudul Ramadhaniat secara rinci menjelaskan amalan-amalan yang dapat dilakukan oleh seorang muslim di bulan Ramadan. Buku ini memberikan panduan mudah bagi setiap muslim dalam merencanakan program amalan di bulan Ramadan. Dengan penjelasan yang sederhana dan praktis Buya Yahya mengupas tuntas kebiasaan-kebiasaan yang dilakukan oleh masyarakat Indonesia di bulan Ramadan dan bagaimana… selengkapnya
Rp 115.000Buku Fiqih Shalat karya Buya Yahya ini berisi pedoman lengkap mengenai hukum fiqih dan tata cara dalam menjalankan ibadah shalat. Sehingga dengan membaca buku ini kita akan mendapatkan pemahaman yang benar mengenai shalat sesuai dengan ajaran Rasulillah Saw. Buya Yahya menghadirkan risalah ini dengan susunan seringkas-ringkasnya. Hal ini dilakukan demi kemudahan para pembaca untuk belajar… selengkapnya
Rp 59.000Buku Fiqih Thaharah (Bersuci) karya Buya Yahya ini disusun berdasarkan berbagai kitab-kitab yang terpercaya dengan tetap memperhatikan sumber utamanya, yakni al-Qur’an dan Hadits. Buku ini sangat cocok dibaca bagi setiap pemula yang tahu dan belajar lebih banyak ilmu fiqih khususnya tentang thaharah. Sebab, risalah karya Buya Yahya ini sengaja dihadirkan dengan susunan seringkas-ringkasnya. Buku Fiqih… selengkapnya
Rp 60.000Buku “Silsilah Fiqih Praktis Qurban” karya Buya Yahya merupakan sebuah panduan praktis yang memberikan pemahaman mengenai hukum dan tata cara pelaksanaan ibadah qurban. Dalam buku ini, Buya Yahya menjelaskan berbagai aspek yang terkait dengan qurban, mulai dari pengertian dan tujuan qurban, hukum-hukum yang terkait dengan hewan qurban, serta tata cara penyembelihan, pembagian, dan distribusi daging… selengkapnya
Rp 57.000Terkadang seorang pelajar bahasa arab akan mendapati sedikit kesulitan dalam mempelajari qoidah ‘adad ma’dud karena pembahasan tersebut tidak terlalu detail ketika disebutkan di sebagian kitab-kitab nahwu khususnya kitab nahwu klasik. Maka kami kumpulkan catatan kecil ini dengan harapan dapat memudahkan para pelajar pemula yang ingin menguasai dasar-dasar qoidah ‘adad ma’dud. Ukuran: 16 cm x 24… selengkapnya
Rp 29.000 Rp 37.700FIQIH PRAKTIS SHALAT BERJAMAAH KARYA BUYA YAHYA Buku ini membahas tentang pentingnya dan tata cara melaksanakan shalat berjamaah, yaitu shalat yang dilakukan bersama-sama oleh sekelompok Muslim. Dalam buku ini, Buya Yahya mengupas secara mendalam mengenai tatacara shalat berjamaah. Mulai dari persiapan hingga pelaksanaannya. Buya Yahya membahas tentang adab-adab dan tata tertib dalam shalat berjamaah, seperti… selengkapnya
Rp 65.000Pustaka Al-Bahjah, Cirebon –Setiap kali menjelang Ramadan, sahabat Nabi Saw selalu bergembira menyambut kedatangannya. Kegembiraan itu terpancar di wajah dan... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon – Hari ini tepat 13 tahun yang lalu pada tanggal 23 Muharram 1431 H, Lembaga Pengembangan Dakwah... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon – Saat ini kita semua tengah memasuki bulan Rajab. Ketika beberapa saat sebelum memasuki bulan Rajab ini,... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon –Mengutip kisah Nabi Muhammad Saw ketika berdakwah di kota Thaif, kala itu beliau memulainya dengan datang ke... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon – Praktik penjualan kulit hewan kurban saat hari raya Idul Adha adalah fenomena yang sering kita temui... selengkapnya
Sajadah Cinta Sajadah cinta terbentang luas, Di hamparan kasih yang tak terkira. Benang-benang iman terjalin erat, Menemani jiwa... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon – Sebelumnya, kita telah membahas kisah Nabi Zakariya dan bagaimana rumus agar doa terkabul, jika Anda belum... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon –Dikisahkan ada seseorang ahli ibadah yang bernama Barseso. Di setiap harinya ia selalu melakukan shalat hingga 1000... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon –Keceriaan memiliki peran penting dalam kehidupan, bahkan di tengah kesulitan. Tampil ceria adalah salah satu bentuk syukur... selengkapnya
Judul Buku : Indahnya Memahami Perbedaan Para Ulama Penulis : BuyaYahya Penerbit ... selengkapnya
Saat ini belum tersedia komentar.