
● online
Pesan Mulia Buya Yahya Untuk “Wanita Karir”
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon – Fenomena wanita karir akhir-akhir ini menjadi hal yang lumrah terjadi di masyarakat. Wanita karir sendiri diistilahkan sebagai seorang perempuan yang sudah berkeluarga atau yang belum berkeluarga yang bekerja di luar rumah untuk mencari nafkah.
Menurut Buya Yahya, menjadi wanita karir adalah sah-sah saja dan hukumnya boleh. Karena ketika zaman Nabi Saw pun bahkan istri Nabi sendiri yaitu Sayyidah Khadijah adalah seorang wanita karir. Namun yang perlu kita perhatikan adalah bagaimana cara menjadi wanita karir tersebut agar tidak melanggar syariat Islam.
Buya menyampaikan bahwa untuk menjadi wanita karir yang sesuai dengan syariat Islam harus memperhatikan lima hal. Yang pertama adalah harus mendapat izin dari sang suami. Kita tentu mengetahui bahwa ridha Allah Swt terletak pada ridhanya suami. Kemudian dalam meminta izin ini pun seorang istri harus dengan cara yang benar, yaitu dengan sopan santun dan kelembutan. Jangan sampai ia meminta izin dengan cara yang kasar dan menyakiti hati suami.
Yang kedua adalah pekerjaan yang hendak ditekuni nya merupakan pekerjaan yang halal. Seorang wanita tidak boleh bekerja pada pekerjaan yang haram dan melanggar syariat.
Syarat yang ketiga ketika seorang istri hendak menjadi wanita karir adalah jenis pekerjaan dan cara bekerja tersebut tidak boleh bertentangan dengan kehormatan dan kemuliaan seorang wanita muslimah. Contohnya adalah pekerjaan yang disana diharuskan menampakan aurat dan sebagainya itu tidak boleh.
Yang keempat adalah pilihan menjadi wanita karir tersebut tidak boleh menjadikan kewajiban yang lain termasuk kewajiban kepada anak seperti mengurus dan mendidik tidak berantakan. Termasuk kewajiban kepada sang suami. Ini menurut Buya yang menjadi tantangan berat bagi seorang perempuan karena ia harus pandai membagi waktu untuk mengurus rumah tangga dan pekerjaan nya di luar. Maka dari itu Buya menyarankan kepada seorang perempuan yang memang suaminya telah bertanggung jawab mencukupi kebutuhan dalam rumah tangganya, hendaknya untuk fokus mengabdi kepada sang suami saja.
“Hendaknya semangat seorang istri ke arah situ, mengabdi kepada suami, dan suami bertanggung jawab mencari nafkah untuk istri, itulah yang semestinya. Suami cari uang, istri merawat anak di rumah.”
Syarat yang terakhir dan merupakan syarat terpenting adalah pastikan kalau suatu ketika seorang istri sukses dalam artian memiliki penghasilan yang besar maka ia harus semakin tawadhu kepada sang suami. Sebab di zaman sekarang banyak wanita yang telah sukses dalam berkarir, karena ketidak ketawaduannya kemudian muncul rasa sombong sehingga merasa tidak membutuhkan sang suami lagi. Karena timbul rasa ketidakbutuhan tadi, ia dengan mudah menceraikan suaminya. Naudzubillah
Jangan sampai seorang istri yang memilih menjadi wanita karir namun ternyata setelah dia sukses suaranya semakin lantang kepada sang suami, yang pada akhirnya akan menciutkan mental sang suami. Selain tentunya itu adalah bentuk kedurhakaan kepada sang suami yang membawa kepada murkanya Allah Swt.
“Jika ternyata dirimu mempunyai penghasilan lebih besar dari suamimu, maka harus semakin tawadhu. Semakin tawadhu kepada suami ini akan semakin selamat, jangan sombong kepada suami apalagi marah-marah karena biasanya merasa lebih tinggi dari suami dia akan sombong.” Tegas Buya
Menurut Buya, jika memang sang suami penghasilannya lebih kecil dari penghasilan sang istri, maka hendaknya sang istri membesarkan hati sang suami. Buya bahkan sampai mencontohkan bagaimana caranya membesarkan hati sang suami ketika peghasilan sang suami tersebut lebih kecil dari sang istri.
“Bang mohon maaf, gajiku memang lebih banyak dan gajimu lebih sedikit, tapi ketahuilah bang, aku kan milik mu sayang, gajiku juga milikmu.” Gelak tawa jamaah pun memenuhi seisi ruangan ketika mendengar Buya mencontohkan demikian.
Itulah lima syarat yang harus dipenuhi oleh seorang wanita ketika ingin berkarir, khususnya bagi wanita yang telah berkeluarga. Jangan sampai niat baik seorang istri ingin membantu mencari nafkah bagi keluarga dengan menjadi wanita karir malah menjadikan keretakan dan ketidakharmonisan dalam rumah tangga, serta mendatangkan kemurkaan Allah Swt karena ia tidak memperhatikan rambu-rambu dalam syariat Islam.
Terakhir Buya Berpesan kepada seluruh jamaah khususnya laki-laki untuk menghargai seorang istri ketika seorang istri hanya menjadi ibu rumah tangga dan tidak menjadi wanita karir. Buya menegaskan bahwa seorang istri itu bukanlah budak didalam rumah, tapi seorang istri adalah wanita yang melahirkan anak-anak sang suami, maka jangan pernah membentak dan mengasari istri apalagi sampai melakukan kekerasan
“Jangan bentak dia, ketahuilah lelaki hebat adalah tidak akan memukul istrinya meskipun ia layak dipukul. pokoknya jangan caci dia, jangan bentak da, hidup indah itu harus.” Pungkas Buya
Sumber : Tausyiah Buya di Youtube Buya Yahya
Pesan Mulia Buya Yahya Untuk “Wanita Karir”
Buku Fiqih Shalat karya Buya Yahya ini berisi pedoman lengkap mengenai hukum fiqih dan tata cara dalam menjalankan ibadah shalat. Sehingga dengan membaca buku ini kita akan mendapatkan pemahaman yang benar mengenai shalat sesuai dengan ajaran Rasulillah Saw. Buya Yahya menghadirkan risalah ini dengan susunan seringkas-ringkasnya. Hal ini dilakukan demi kemudahan para pembaca untuk belajar… selengkapnya
Rp 59.000Terkadang seorang pelajar bahasa arab akan mendapati sedikit kesulitan dalam mempelajari qoidah ‘adad ma’dud karena pembahasan tersebut tidak terlalu detail ketika disebutkan di sebagian kitab-kitab nahwu khususnya kitab nahwu klasik. Maka kami kumpulkan catatan kecil ini dengan harapan dapat memudahkan para pelajar pemula yang ingin menguasai dasar-dasar qoidah ‘adad ma’dud. Ukuran: 16 cm x 24… selengkapnya
Rp 29.000 Rp 37.700Penerbit: Pustaka Al-Bahjah Penulis: Maulid Johansyah, M.Pd. Tebal buku: xi+138 Buku saku Kosa Kata (Almufrodat) Sehari-Hari ini merupakan pelengkap untuk buku Pengantar Belajar Bahasa Arab yang menjelaskan secara singkat tentang qoidah-qoidah dasar. Kosa kata (Almufrodat) disebutkan oleh para pakar bahasa sebagai salah satu unsur dalam belajar bahasa Arab selain qoidah. Tanpanya bagaimana mungkin seseorang dapat… selengkapnya
Rp 23.000 Rp 29.900Buku ini berisikan terjemahan kosa kata bahasa arab beserta latihan-latihannya yang semoga bisa memudahkan para pelajar atau pecinta bahasa arab untuk mempelajari dasar-dasar bahasa arab sehingga mereka mampu mempraktekkan dalam percakapan sehari-hari. ukuran: 17 cm x 25 cm (B5) Kertas Isi: Bookpaper Hitam Putih Sampul: Soft Cover, Laminasi Dof, Spot UV Emboss Jilid: Lem Panas… selengkapnya
Rp 40.000 Rp 52.000Maulid Ad Diba’ merupakan salah satu kitab maulid yang dibaca dalam rangka meneladani sîrah Rasulullah saw sekaligus bershalawat kepadanya. Salah satu bentuk penyebaran agama Islam adalah melalui peringatan hari lahir pembawa risalah Islam, Nabi Muhammad saw. Kitab Maulid Ad Diba’i menjadi kita yang dibaca pada peringatan hari lahir Nabi Muhammad Saw. Sebagai ungkapan syukur perayaan… selengkapnya
Rp 25.000Buku “Silsilah Fiqih Praktis Qurban” karya Buya Yahya merupakan sebuah panduan praktis yang memberikan pemahaman mengenai hukum dan tata cara pelaksanaan ibadah qurban. Dalam buku ini, Buya Yahya menjelaskan berbagai aspek yang terkait dengan qurban, mulai dari pengertian dan tujuan qurban, hukum-hukum yang terkait dengan hewan qurban, serta tata cara penyembelihan, pembagian, dan distribusi daging… selengkapnya
Rp 57.000Penerbit: Pustaka Al-Bahjah Penulis: Nur Sobarie Tebal buku: xii+100 Buku Kiat Mudah & Sukses Mendirikan dan Mengelola Sekolah Pesantren adalah sebuah panduan komprehensif yang dirancang untuk membantu individu atau kelompok yang bercita-cita mendirikan sekolah pesantren yang berkualitas dan berkelanjutan. Buku ini menyajikan langkah-langkah praktis dan strategi efektif dalam menghadapi berbagai tantangan yang mungkin muncul dalam… selengkapnya
*Harga Hubungi CSPustaka Al-Bahjah, Cirebon – Sahabat sekalian, puasa merupakan ibadah yang wajib dilaksanakan oleh setiap muslim. Siapa pun yang meninggalkan puasa... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon –Ada sebuah pertanyaan menarik dari salah satu jamaah yang dilontarkan kepada Buya Yahya, yaitu mengenai orang yang... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon- Kegiatan belajar mengajar merupakan salah satu ikhtiar untuk mendapatkan ilmu. Namun bagaimana jika antara guru dengan... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon – Saat ini kita telah memasuki bulan Dzulqa’dah. Bulan Dzulqa’dah yang merupakan bulan ke-11 dalam kalender Islam... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon – Ibadah haji merupakan ibadah yang sangat diimpikan oleh jutaan umat islam di seluruh dunia. Banyak diantara... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon –Kamu pernah merasa tidak cukup baik, tidak cukup cantik dan tampan, atau tidak cukup pintar? Jangan khawatir,... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon –Pernahkan sahabat mendengar aturan yang tak tertulis? Aturan tak tertulis adalah aturan yang menjadi kesepakatan sosial dan... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon – Prosesi pemotongan hewan qurban di masyarakat pada umumnya dilakukan oleh panitia qurban. Namun seringkali kita melihat... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon –Aktivitas manusia dalam mempertahankan kelangsungan hidup tentu tidak lepas dengan makan dan minum. Makanan dan minuman yang... selengkapnya
Saat ini belum tersedia komentar.