fbpx
Whatsapp

Ada yang ditanyakan?
Klik untuk chat dengan customer support kami

CS Pustaka
● online
CS Pustaka
● online
Halo, perkenalkan saya CS Pustaka
baru saja
Ada yang bisa saya bantu?
baru saja
Kontak Kami
Member Area
Rp
Keranjang Belanja

Oops, keranjang belanja Anda kosong!

Buka Setiap Hari pukul 08.00 s.d. pukul 16.00 Hari Besar Islam Tutup
Beranda » Blog » Cara Mudah Shalat Saat Mudik Lebaran

Cara Mudah Shalat Saat Mudik Lebaran

Diposting pada 17 April 2023 oleh Redaksi / Dilihat: 912 kali / Kategori:

Pustaka Al-Bahjah, Cirebon – Shalat fardhu merupakan sebuah kewajiban seorang muslim yang tidak boleh ditinggalkan dalam kondisi apapun, termasuk saat seseorang sedang berada dalam perjalanan mudik lebaran menuju kampung halaman.

Meski demikian, Islam adalah agama yang memudahkan pemeluknya dalam urusan ibadah. Tak terkecuali dalam shalat fardhu ketika di perjalanan.

Menurut Buya Yahya, bagi seorang muslim yang sedang berada diperjalanan menuju kampung halaman, bisa menjamak dan mengqashar shalat. Hal ini bisa menjadi solusi saat tengah berkejaran waktu di perjalanan.

“Menjamak itu mengumpulkan dua shalat, Zhuhur dengan Ashar, Isya dengan Maghrib. Kalau qashar itu shalat yang empat rakaat (Zhuhur, Ashar, Isya) jadi dua rakaat,” jelas Buya.

Untuk shalat Jamak sendiri bisa dilakukan dengan dua cara yaitu Jamak Taqdim dan Jamak Takhir. Jamak Taqdim adalah mengumpulkan dua shalat di waktu yang pertama, misal menjamak shalat Zhuhur dengan shalat Ashar pada waktu Zhuhur. Sedangkan Jamak Takhir adalah mengumpulkan dua shalat di waktu yang kedua, misal menjamak shalat Maghrib dengan shalat Isya pada waktu Isya.

Adapun syarat diperkenankannya menjamak dan mengqashar shalat ada dua yakni jarak tempuh perjalanan tersebut lebih dari 84 Km dan ia telah keluar dari wilayah tempat tinggalnya (diperkirakan keluar dari wilayah kecamatan).

Untuk niat nya, Buya menjelaskan bahwasannya bagi yang kesulitan dalam melafalkan niat dalam bahasa arab diperbolehkan melafalkan nya dalam bahasa apapun.

“Gara-gara nggak bisa niatnya itu juga bermasalah itu, Allah maha tahu, langsung saja dalam hati Ya Allah saya mau shalat dzuhur qashar dua rakaat jamaah sama ini, sah,” ujar Buya.

Berikut kami contohkan bagaimana cara melakukan shalat jama shalat Zhuhur dan Ashar.

  1. Untuk Jamak Taqdim, memulai dengan shalat Zhuhur dengan niat sebagaimana biasa shalat.
  2. Disaat ia melaksanakan shalat Zhuhur, ia harus melintaskan niat di hati “Aku akan melaksanakan shalat Ashar di waktu Zhuhur”
  1. Setelah salam shalat Zhuhur, segera berdiri lagi untuk melaksanakan shalat Ashar dengan niat “Aku niat shalat fardhu Ashar Jamak dengan Zhuhur”
  2. Antara shalat Zhuhur dan Ashar harus dilaksanakan dengan bersambung dan segera. Maksudnya adalah tidak boleh ada jeda oleh aktivitas apapun kecuali untuk iqomah dan merapatkan barisan.
  3. Jika Jama Takhir, pada saat masih berada di waktu yang pertama (Zhuhur) maka harus melintaskan niat dalam hati untuk menunda shalat di waktu Ashar        “Aku berniat untuk melaksanakan shalat Zhuhur nanti di waktu Ashar”
  4. Dalam Jama Takhir, dianjurkan mendahulukan shalat Zhuhur agar sesuai urutan, jika seandainya mendahulukan shalat Ashar pun juga dianggap sah.
  5. Melaksanakan shalat Zhuhur dan Ashar dengan niat seperti biasa adalah sah. Adapun jika  ditambahkan  “Aku niat melaksanakan shalat Zhuhur Jamak dengan Ashar” & “Aku niat melaksanakan shalat Ashar Jamak dengan Zhuhur” maka lebih baik.

 

Apabila hendak mengqashar shalat, tata caranya adalah sebagai berikut:

  1. Shalat yang diqashar dilaksanakan seperti shalat biasa, hanya saja bilangan rakaatnya dikurangi dari 4 rakaat menjadi 2 rakaat, cara niatnya adalah sebagai berikut: “Aku niat shalat fardhu zhuhur dengan Qashar 2 rakaat”
  1. Apabila hendak dijamak dengan shalat Ashar maka ditambahkan: “Aku niat shalat Zhuhur dengan diqashar dan dijamak dengan Ashar fardhu (sebagai imam/makmum) karena Allah ta’ala” 

 

Bagi Anda yang memiliki mobilitas tinggi, berikut kami rekomendasikan sebuah buku yang akan memandu Anda bagaimana tatacara shalat saat di perjalanan.

Buku Fiqih Praktis Berpergian Solusi Shalat di Perjalanan & Saat Macet Karya Buya Yahya

 

Tags: , , ,

Bagikan ke

Cara Mudah Shalat Saat Mudik Lebaran

Saat ini belum tersedia komentar.

Silahkan tulis komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan kami publikasikan. Kolom bertanda bintang (*) wajib diisi.

*

*

Cara Mudah Shalat Saat Mudik Lebaran

Produk yang sangat tepat, pilihan bagus..!

Berhasil ditambahkan ke keranjang belanja
Lanjut Belanja
Checkout
Produk Quick Order

Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak dibawah: