
● online
Mengerikan! Saling Mencintai di Dunia Namun Bermusuhan di Akhirat
Pustaka Al-Bahajah, Cirebon – Tahukan sahabat bahwa saat ini banyak sekali orang yang saling mencintai di dunia namun ternyata bermusuhan ketika di akhirat kelak. Siapakah mereka dan mengapa hal tersebut bisa terjadi?
Ummi Fairuz Ar-Rahbini menjelaskan itu terjadi karena cinta yang dibangun di dunia tersebut tidak dibangun karena Allah. Sebab, ketika cinta tidak dibangun karena Allah, maka cinta nya hanya di dunia saja, di akhirat cinta tersebut akan berubah menjadi permusuhan.
“Kenapa kok orang saling mencintai di dunia bisa menjadi musuh di akhirat? Karena cintanya tidak dibangun karena Allah. Kalau sudah cintanya tidak dibangun karena Allah maka cintanya tidak akan abadi, cintanya hanya sekedar di dunia, tapi tidak di akhirat,” jelas Ummi.
Ummi mencontohkan cinta semacam ini misalnya seorang istri yang tidak mau memakai kerudung dan menutup auratnya. Ketika di akhirat, ia akan berhujjah bahwa ia tidak memakai kerudung dan tidak menutup aurat karena suami nya tidak senang ketika ia memakai kerudung bahkan melarang memakainya.
Ia menyalahkan suaminya di akhirat, padahal ketika di dunia mereka mengatasnamakan cinta, sang istri patuh kepada suaminya. Namun ketika di akhirat sang istri malah menyalahkan suaminya.
Baja Juga: Hati-Hati! Jangan Jadi Laki-Laki Dayyuts, Ini Ancamannya di Akhirat Kelak
Begitupun sebaliknya, sang suami akan ditanya oleh Allah Swt mengapa ia tidak memerintahkan istrinya untuk menutup aurat, sang suami akan mencari hujjah juga untuk menyalahkan istri nya tersebut.
“Akhirnya orang yang mengatakan mencintai tapi kalau sudah tidak dibangun dalam cinta karena Allah maka nanti akan saling menyalahkan pasangan,” ujar Ummi.
Contoh selanjutnya ketika seorang suami mencari nafkah dari yang haram untuk membahagiakan istri nya. Di akhirat ia akan ditanya oleh Allah mengapa ia mencari nafkah dari pekerjaan yang haram, ia pun akan menyalahkan istri nya bahwa ketika ia tidak mendapatkan banyak uang sang istri akan marah. Ia akan mengkambinghitamkan istri nya ketika di akhirat padahal ketika di dunia kelihatannya mereka mesra dan saling mencintai.
Contoh lain adalah antara orang tua dengan anak. Seorang anak yang ketika di dunia meninggalkan shalat karena sibuk bermain dengan gadgetnya. Ketika di akhirat ia akan berhujjah bahwa orang tua nya lah yang memberikan handphone tersebut sehingga ia lalai dan malas dalam shalat nya.
Kemudian orang tuanya juga akan ditanya kenapa memberikan handphone untuk anaknya hingga ia lalai dalam shalat, sang orang tua pun juga akan berhujjah bahwa jika ia tidak memberikan handphone maka ia akan mengamuk.
“Akan Saling menyalahkan orang tua dengan anak, sehingga akhirnya dua-duanya dihukum di neraka Allah swt,“ jelas Ummi.
Begitulah apabila cinta tidak dibangun karena Allah maka tidak akan membawa kepada kebahagiaan yang abadi. Cinta yang hanya sekedar action saja di dunia, secara kasat mata terlihat romantis, mesra, dan harmonis namun ketika di akhirat akan berpisah bahkan saling menyalahkan dan bermusuhan.
“Maka naudzubillah jangan sampai kita mengatasnamakan cinta lalu kita melanggar Allah Swt,” pungkas Ummi.
Semoga Allah senantiasa menjadikan hamba-hamba yang saling mencintai karena Allah Swt, indah di dunia, dan indah di akhirat. Amiin.
Sumber: Chanel Youtube Fairuz Ar-Rahbini
Tags: Al-Bahjah, Saling Mencintai di Dunia Bermusuhan di Akhirat, Ummi Fairuz
Mengerikan! Saling Mencintai di Dunia Namun Bermusuhan di Akhirat
Buku Fiqih Jenazah karya Buya Yahya adalah sebuah karya yang membahas secara komprehensif tentang tata cara dan hukum-hukum yang berkaitan dengan jenazah dalam agama Islam. Buku ini memberikan pemahaman mendalam, termasuk tuntutan sebelum seseorang meninggal, hingga pada proses pengurusan jenazah, memandikan jenazah, mengkafani jenazah, pelaksanaan shalat jenazah, penguburan jenazah sampai takziah. Buya Yahya juga menjelaskan… selengkapnya
Rp 58.000Buku Fiqih Praktis Haid karya Buya Yahya memuat tiga bahasan utama, yaitu identifikasi dan ketentuan haid, nifas, dan istihadhoh yang dilengkapi dengan ketentuan mengenai cara serta waktu bersuci. Semuanya dipaparkan dalam buku ini dengan lebih praktis dan mudah dipahami. Karena permasalahan ini sangat erat hubungannya dengan bermacam-macam ibadah, seperti shalat, puasa, thawaf, dan lain-lain. Maka… selengkapnya
Rp 149.000Maulid Ad Diba’ merupakan salah satu kitab maulid yang dibaca dalam rangka meneladani sîrah Rasulullah saw sekaligus bershalawat kepadanya. Salah satu bentuk penyebaran agama Islam adalah melalui peringatan hari lahir pembawa risalah Islam, Nabi Muhammad saw. Kitab Maulid Ad Diba’i menjadi kita yang dibaca pada peringatan hari lahir Nabi Muhammad Saw. Sebagai ungkapan syukur perayaan… selengkapnya
Rp 25.000Buku Pengantar Bahasa Arab Para ahli bahasa menyebutkan bahwa maharoh/kemampuan berbahasa ada empat, yaitu (istima’, kalam, qiroah, dan kitabah). Keempatnya harus dipelajari secara berurutan. Maharoh kalam adalah kemampuan berbicara (speaking) untuk berkomunikasi dengan orang lain dengan menggunakan bahasa yang baik dan benar. Buku ini adalah pengantar bagi yang ingin belajar maharom kalam dari tingkat dasar…. selengkapnya
Rp 29.000 Rp 38.000Buku “Dzikir Harian” yang ditulis oleh Buya Yahya adalah dzikir-dzikir yang dapat diamalkan dalam kehidupan sehari-hari. Dzikir-dzikir yang dihadirkan merupakan dzikir yang dianjurkan dan diamalkan oleh Nabi Muhammad Saw serta para sahabatnya. Dimulai dari tasbih, tahmid, takbir, beserta doa-doanya. Dzikir sebagai upaya senantiasa mengingat dan mendekatkan diri kepada Allah Swt, dzikir harus diamalkan secara konsisten… selengkapnya
Rp 25.000 Rp 27.000Buku Fiqih Thaharah (Bersuci) karya Buya Yahya ini disusun berdasarkan berbagai kitab-kitab yang terpercaya dengan tetap memperhatikan sumber utamanya, yakni al-Qur’an dan Hadits. Buku ini sangat cocok dibaca bagi setiap pemula yang tahu dan belajar lebih banyak ilmu fiqih khususnya tentang thaharah. Sebab, risalah karya Buya Yahya ini sengaja dihadirkan dengan susunan seringkas-ringkasnya. Buku Fiqih… selengkapnya
Rp 60.000Ilmu nahwu adalah termasuk bagian dari sekian macam bidang ilmu dalam bahasa arab. Tanpanya sebuah susunan kalam tidak akan difahamai dengan benar sebagaimana yang dikatakan oleh al Imam al Imrithi: والنَّحْوُ أَولَى أَوَّلًا أَنْ يُعْلَمَا * إِذِ الكَلَامُ دُونَهُ لَنْ يُفْهَمَا “ilmu nahwu lebih utama untuk dipelajari terlebih dahulu Karena sebuah kalam bahasa arab tanpanya… selengkapnya
Rp 72.000 Rp 93.600Pustaka Al-Bahjah, Cirebon –Adanya percekcokan dalam rumah tangga memang bikin hati perih. Tak sedikit pasangan yang mendapati kesulitan dalam membangun... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon –Bulan Dzulhijjah adalah bulan yang istimewa. Bulan yang termasuk ke dalam salah satu bulan haram, bulan yang... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon –Saat Hari Raya Iduladha, kita pasti akan teringat tentang kisah keteladanan dari sebuah keluarga yang hidup dalam... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon –Bulan Ramadan adalah bulan penuh berkah dan ampunan. Di bulan ini, umat Islam didorong untuk meningkatkan ibadah... selengkapnya
Judul Buku : Fiqih Bepergian Solusi Shalat di Perjalanan dan Saat Macet Penulis : Buya Yahya Penerbit : Pustaka Al-Bahjah... selengkapnya
“Perempuan tidak perlu menuntut ilmu terlalu tinggi. Kalau ujung-ujungnya hanya mengurusi sumur, dapur, dan kasur.” Anggapan seperti itu harus diluruskan.... selengkapnya
Pendaftaran Santri Baru Kelas Dewasa Putra/Putri TAFAQQUH AL-BAHJAH Tahun Akademik 1443-1444 H Visi: “Mendahulukan Akhlaq & Mengembangkan Dakwah Rasulallah SAW.”... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon –Bulan Syaban adalah bulan yang diperhatikan oleh Nabi secara khusus. Perhatian Nabi kepada bulan Sya’ban disebabkan karena... selengkapnya
Ramadan telah mengajarkan kita ketenangan hati, ketulusan jiwa dan kesabaran dalam berproses untuk mencapai kejayaan. Oleh karenanya, Ramadan bukan hanya... selengkapnya
Pustaka Al-Bahjah, Cirebon – Jumat, 02 Rabiul Akhir 1444 H atau bertepatan dengan Tanggal 28 Oktober 2022 telah diresmikan Pondok... selengkapnya
Saat ini belum tersedia komentar.